Volubit.id — Pasar non-fungible token (NFT) kembali menunjukkan tanda-tanda kebangkitan setelah sekian lama dilanda mati suri. Aksi comeback NFT ini ditandai dengan catatan penjualan harian koleksi blue chip dalam beberapa pekan terakhir.
Data firma analitik NFTGo mencatat volume transaksi seluruh NFT di Ethereum naik 280% dalam 30 hari terakhir. Nilai pasar NFT Ethereum juga naik 78% menjadi $9,43 miliar. Dalam rentang tiga bulan, volume transaksi NFT mencapai $732 juta atau naik lebih dari 20% yang dibarengi lonjakan market cap nyaris dua kali lipat.
Ethereum masih menjadi pemain dominan di pasar NFT, disusul Bitcoin yang juga kembali mencuri perhatian. Data CryptoSlam penjualan NFT di Ethereum dan Bitcoin dalam 30 hari terakhir mencapai total $500 juta atau lebih dari dua per tiga volume di seluruh blockchain.
Sedangkan blockchain lain seperti Solana, Mythos Chain, Immutable, Polygon, dan BNB Chain turut berkontribusi pada pertumbuhan pasar, secara kolektif mencatatkan penjualan sebesar $175 juta.
Dari segi item, koleksi NFT Pudgy Penguins menjadi yang terlaris. Penjualan koleksi Pudgy tercatat naik 644% dalam 30 hari terakhir dengan volume $40 juta. Floor price Pudgy juga naik menjadi 22 Ether (ETH) atau $85.000 berdasarkan harga terkini.
Lonjakan tersebut membuat Pudgy Penguins kini menjadi koleksi NFT dengan market cap terbesar kedua, menyalip Bored Ape Yacht Club (BAYC). Koleksi BAYC sendiri mengalami kenaikan penjualan 120% dalam 30 hari terakhir dengan total volume $24 juta.
Posisi koleksi NFT nomor wahid masih diduduki CryptoPunks. Koleksi ini naik 500% dengan volume $62 juta dalam rentang periode yang sama. NFT flagship di jaringan Bitcoin seperti BRC-20, Ordinals dan Bitcoin Puppets juga naik tajam. BRC-20 dan Ordinals bahkan mengalami kenaikan tajam masing-masing 466% dan 300%.
FROM CLASSROOM
TO THE MOON
Jadilah bagian dari kelas kripto eksklusif pertama di Bandung
Daftar sekarangMEMBERSHIP
Jadilah bagian dari kelas kripto eksklusif pertama di Bandung
Daftar sekarang