Pemerintah Jerman Jual $195 Juta Bitcoin Sitaan dari Situs Film Bajakan

Volubit.id — Pemerintah Jerman diam-diam melakukan aksi jual Bitcoin (BTC) senilai lebih dari $195 juta yang disita dari situs film bajakan. Aksi jual BTC pemerintah Jerman ini memicu kekhawatiran ihwal dampak volatilitas di pasar kripto.
Perusahaan analitik blockchain Arkham Intelligence menyebutkan, unit penyelidikan kriminal yang terkait dengan pemerintah Jerman, Bundeskriminalamt (BKA), dilaporkan melakukan aksi jual ribuan keping BTC pada 20 Juni 2024. Jumlah tersebut terus bertambah seiring berjalannya waktu.

Pada tanggal 19 Juni, BKA mengirimkan Bitcoin senilai $600 juta di mana sekitar $130 juta di antaranya dikirim ke sejumlah bursa seperti Kraken dan Bitstamp. Pada hari berikutnya, mereka juga mentransfer $65 juta ke Coinbase. BKA sendiri saat ini masih memiliki Bitcoin senilai $3,05 miliar.
Penyitaan tersebut berasal dari operasi pembredelan terhadap situs film bajakan movie2k.co, yang oleh jaksa disebut sebagai penyitaan kripto terbesar yang pernah dilakukan oleh otoritas Jerman. Meskipun jaksa tidak menyebutkan nama situs web film yang dimaksud secara gamblang, situs tersebut terungkap sebagai movie2k.co dalam penyelidikan tahun 2020.
Keterangan penegak hukum menyatakan operator situs haram tersebut menggunakan keuntungan dari biaya iklan dan pendapatan langganan untuk melakukan pembelian Bitcoin dalam skala besar. Salah satu operator lantas secara sukarela mentransfer 50.000 BTC ke dompet pemerintah yang disediakan oleh BKA.
Saat BKA melakukan penyitaan pada Januari 2024 lalu, harga Bitcoin diperdagangkan di kisaran $43.000. Saat ini, harga Bitcoin telah naik menjadi sekitar $65.000.
Pemindahan Bitcoin oleh BKA ke exchange memunculkan kekhawatiran akan dampak volatilitas pasar. Apalagi, harga BTC sempat turun sekitar $500 di kisaran waktu saat pemerintah Jerman melakukan pemindahan aset ke bursa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *