Volubit.id — Penurunan harga Bitcoin (BTC) yang mencapai nyaris 3% dalam 24 jam terakhir diikuti dengan sentimen bearish para trader futures. Mayoritas duit trader dipasang dengan taruhan harga BTC dan aset kripto lainnya akan mengalami koreksi lebih dalam.
Data Coinglass Liquidation Map mencatat jumlah duit yang akan dilikuidasi mencapai $1,55 miliar bila naik 3% ke $69.309 dari harga terkini di kisaran $67.290 per keping. Sedangkan penurunan 3% ke $65.272 akan membuat $1,26 miliar posisi long terlikuidasi.
Prediksi penurunan harga dalam rentang 5% juga lebih kuat ketimbang mereka yang mengharapkan kenaikan. Bila harga naik ke $70.654, jumlah likuidasi mencapai $1,84 miliar berbanding dengan $1,63 miliar apa andaikata yang terjadi sebaliknya.
Bukan cuma BTC, ekspektasi penurunan lebih jauh juga diharapkan terjadi pada Ether (ETH). Angka likuidasi bila harga ETH naik 5% ke $3.696 dari harga terkini $3.520 mencapai $952 juta, sementara bila turun menuju $3.344 jumlah duit yang bakal disikat exchange mencapai 660 juta.
Demikian juga Dogecoin (DOGE) yang lebih banyak dipasang dengan posisi short oleh trader futures. Koin meme dengan kapitalisasi pasar terbesar ini akan memicu likuidasi $19,25 juta bila naik 5% ke kisaran $0.1464 dari harga $0.1394. Sementara likuidasi posisi long tercatat $13,88 juta dengan titik penutupan $0.1324.
Volatilitas alias gejolak harga BTC dan aset kripto lainnya diprediksi masih akan terjadi dalam waktu dekat. Pasalnya, ada katalis makro yang akan menggoyang pasar. Bank sentral Amerika Serikat (AS) Federal Reserve (The Fed) bakal menghelat Federal Open Market Committee (FOMC) meeting pada 11–12 Juni 2024.
Hasil FOMC akan mengumumkan indeks harga konsumen atau consumer price index (CPI) AS bulan Mei serta arah suku bunga acuan The Fed. Para ekonom sendiri sebelumnya sempat memprediksi The Fed akan menurunkan suku bunga dua kali sepanjang 2024, yakni pada September dan November.
Sayangnya belakangan prediksi tersebut berbalik angin setelah laporan penggajian sektor tenaga kerja di AS alisa non-farm payrolls (NFP) pada 7 Juni lalu mencatat angka NFP meningkat hingga 272.000 pada Mei, jauh melebihi ekspektasi pasar di level 185.000.
Lonjakan NFP ini mendorong penguatan dolar sekaligus pelemahan Bitcoin. Harga BTC tercatat sempat ambles nyaris 5% beberapa saat setelah pengumuman. Angka NFP ini juga membuat ekspektasi akan penurunan suku bunga The Fed mengecil.
FROM CLASSROOM
TO THE MOON
Jadilah bagian dari kelas kripto eksklusif pertama di Bandung
Daftar sekarangMEMBERSHIP
Jadilah bagian dari kelas kripto eksklusif pertama di Bandung
Daftar sekarang